Gerrard Teken Kontrak Baru di Musim Panas?

Liverpool - Tanda tanya menyoal kapan Steven Gerrard akan meneken kontrak baru sedikit terbuka setelah si pemain mengungkapkan hal itu ak...

Liverpool - Tanda tanya menyoal kapan Steven Gerrard akan meneken kontrak baru sedikit terbuka setelah si pemain mengungkapkan hal itu akan dilakukan pada musim panas nanti.
Getty Images/Warren Little
Masa tinggal Gerrard di Liverpool sejatinya akan berakhir 2015 dan sampai musim ini menjelang usai, belum ada tanda-tanda ia akan memperpanjang kontraknya bersama 'Si Merah'.

Hal ini sepatutnya tak perlu dikhawatirkan oleh pendukung Liverpool serta manajemen sebab Gerrard telah berkali-kali menyatakan keinginannya untuk pensiun dalam balutan seragam merah-merah.

Maka demi menenangkan hati para fans, Gerrard pun menegaskan jika di musim panas nanti ia akan bertemu manajeme perihal kontrak baru. Soal berapa lama durasi perpanjangannya, Gerrard belum bisa membeberkannya.

"Mereka ingin saya memperpanjang kontrak, saya pun begitu. Jadi ini hanya soal waktu saja," ujar Gerrard di Soccernet.

"Saya belum bisa memastikan berapa lama durasinya. Saat ini sedang dibicarakan. Tapi segalanya akan diselesaikan musim panas nanti," demikian kapten The Anfield Gank itu.

Gerrard adalah produk asli akademi Liverpool dan sudah berada di klub selama 15 tahun. Dalam kurun waktu itu pemain yang akrab disapa Stevie G itu menyumbang 159 gol dari total 628 penampilan. (mrp/mrp)

Sumber; sport.detik.com

Related

Serba-Serbi Olahraga 3998814632085670200

Advertise

banner 300

terbaru

Archive

banner 300
Daftar Klasemen

Standings provided by whatsthescore.com

item